Scroll Ke bawah untuk melanjutkan

Pemilu 2024, PAN Siap Meraih Satu Fraksi di DPRD TTS

Ket Foto: Ketua DPD Bersama Badan Pengurus PAN Kabupaten TTS Bersama Kepala Badan Kesbang Pol.

Soe-flobamora.newa.com – Partai Amanat Nasional gelar rapat kerja daerah (Rakerda). Rapat tersebut dengan tema: mantapkan langkah menuju kemenangan pada pemilu 2024. Kegiatan tersebut berlangsung di aula Sekretariat DPD PAN Timor Tengah Selatan Provinsi Nusa Tenggara Timur pada, (27/6/2022).

Dihadiri oleh Ketua DPD Alexander Kase bersama semua pengurus,  Pengurus DPC dari 32 kecamatan, Kepala Kesbangpol, George Dominggus Mella, S.H,M.Si bersma staf.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Ketua DPD, Alexander Kase dalam sambutannya mengatakan bahwa, banyak sekali partai politik di Indonesia, namun ada yang timbul tenggelam tetapi PAN akan selalu ada dan hadir untuk melayani rakyat dengan cara dan strategi yang sudah dibangun oleh PAN. Selagi matahari masih bersinar maka PAN akan selalu ada buat rakyat.

Lanjut Alex, di mana-mana partai politik selalu berbicara tentang pembangunan daerah atau negara Indonesia. Hari ini melalui Rakerda PAN memiliki kometmen bersama dengan semua unsur membangun daerah ini, melayani rakyat dan membangun daerah tidak perlu harus saling menjelek-jelekan atau menjatuhkan.

“Selama ini ada isu-isu yang berkembang bahwa PAN adalah partai Agama yang akan urus agama saja sehingga dalam kegiatan ini saya mau sampaikan bahwa PAN bukan partai yang urus Agama”, ujarnya.

Ditambahkannya bahwa PAN adalah partai politik di Indonesia yang melayani rakyat tanpa harus membeda-bedakan agama.  Hadir bukan untuk menjanjikan sesuatu yang bukan menjadi kewenangan partai, tetapi akan selalu hadir untuk melayani rakyat kecil sesuai kemampuan yang dimiliki”, jelasnya.

Baca Juga :  Hak Angket Gagal, PKP Beri Sanksi Empat Anggota DPRD